Rapat Dewan Kemitraan Rencana Kerja AIPJ-2 Tahun 2024
28 Februari 2024 – Kementerian PPN/Bappenas bekerja sama dengan Pemerintah Australia dan Australia-Indonesia Partnership for Justice (AIPJ2), sukses menyelenggarakan Partnership Board Meeting Tahun 2024. Acara ini dilaksanakan dalam rangka membahas Rencana Kerja Tahun (Annual Work Plan) 2024.
Agenda ini dibuka dengan sambutan dari Bapak Bogat Widyatmoko, S.E., M.A., Deputi Bidang Politik Hukum, Pertahanan dan Keamanan serta Mr. Adrian Lochrin, Minister-Counsellor of the Political and Strategic Communications Unit, DFAT Australia. Kemudian dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh Mr. Craig Ewers selaku Team Leader dari AIPJ2. Acara ini turut mengundang seluruh mitra strategis kerja sama AIPJ2 terkait seperti Kementerian Koordinator Politik, Hukum dan Keamanan, Kementerian Hukum dan HAM, Mahkamah Agung, Kejaksaan Agung, Komisi Yudisial, Badan Nasional Penanggulangan Terorisme, Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Kepolisian RI dan Organisasi Masyarakat Sipil.
Partnership Board Meeting ini menjadi forum diskusi tahunan untuk membahas rencana kegiatan tahunan yang telah disusun berdasarkan hasil evaluasi dari serangkaian diskusi tematik yang melibatkan seluruh Kementerian/Lembaga terkait dan perwakilan masyarakat sipil. Selain itu, dalam pelaksanaan Partnership Board Meeting AIPJ-2 terakhir ini, dibahas pula terkait persiapan exit strategy serta dukungan terhadap prospek keberlanjutan kemitraan kedepannya.