Indonesia Raih OGP Awards Terkait Perlindungan Hukum Individu dan Kelompok Rentan

Jumat, 07 September 2023 10:21:59 WIB
Indonesia Raih OGP Awards Terkait Perlindungan Hukum Individu dan Kelompok Rentan

Tallinn, Estonia (6/9/2023) - Dalam rangkaian kegiatan Open Government Partnership (OGP) Global Summit 2023 yang bertempat di Tallinn, Estonia, Pemerintah Indonesia memperoleh penghargaan sebagai Juara 1 OGP Awards 2023 untuk wilayah Asia Pasifik. Penghargaan tersebut dicapai melalui komitmen keterbukaan pemerintah, yaitu Perluasan Bantuan Hukum bagi Individu dan Kelompok Rentan di Indonesia. Penghargaan diterima secara langsung oleh Deputi bidang Politik, Hukum, Pertahanan dan Keamanan, Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas), Bapak Bogat Widyatmoko, Kepala Badan Pembinaan Hukum Nasional (BPHN), Kementerian Hukum dan HAM, Bapak Widodo Ekatjahjana, dan Direktur Eksekutif Indonesia Judicial Research Society (IJRS), Bapak Dio Ashar Wicaksana. 

Penyelenggaran bantuan hukum untuk masyarakat merupakan bentuk komitmen negara untuk melaksanakan akses terhadap keadilan bagi masyarakat. Sejak diterbitkan UU No.16 Tahun 2011 tentang Bantuan Hukum, penyelenggaraan bantuan hukum menjadi prioritas nasional yang kemudian tercantum dalam RPJMN 2020-2024 dan menjadi bagian dalam inisiatif Open Government Indonesia (OGI) melalui proses ko-kreasi antara Pemerintah dengan Koalisi Masyarakat Sipil untuk keterbukaan pemerintah di sektor akses terhadap keadilan. 

Setelah ajang penghargaan ini, Pemerintah Indonesia dan masyarakat sipil dapat terus meningkatkan kerja sama untuk mewujudkan perluasan akses terhadap keadilan melalui penyelenggaraan bantuan hukum yang lebih inklusif dan berkualitas bagi seluruh warga Indonesia.

07 September 2023 hukum-dan-regulasi,bappenas